Kamera Digital Ricoh (HDR)

Kamera Digital Ricoh (HDR)

Hey hey hey,untuk kamu yang sudah punya dan mengenal fitur yang ada pada kamera digital merk besutan dari Samsung, Canon or Sony. Tapi ingin mencoba merk lain, ini dia produk kamera digital yang tak kalah hebat fitur spesifikasi yang dimilikinya. Produk besutan dari Ricoh ini bagus untuk kamu yang punya kantong cukup dan ingin mencoba fitur barunya. Sudah Tahu teknologi high dynamic range (HDR)? Ini biasanya yang dipakai pada game untuk mengcreate grafis-grafis yang menawan, cantik, indah & elegant. Mengcreate foto yang kualitasnya bagus dari image digital pun memungkinkan untuk dilaluinya. Akan tetapi biasanya para fotografer mengambil beberapa sudut bidikan pada exposure yang berbeda, kemudian menggunakan sebuah program editing untuk mengcombine semuanya dengan menggunakan teknoligi HDR ini. Walaupun memang sudah digunakan para fotografer selama bertahun-tahun, fitur ini belum juga tersedia di beberapa produk kamera.

Karena keadaan fitur itu belum ada, gebrakan produk besutan dari Ricoh melalui CX1-nya menyenangkan. Ya, kamera digital ini dilengkapi dengan moda bidik dynamic range double shot. Dua bidikan akan diambil secara berurutan dengan exposure yang berbeda, lalu kamera otomatis akan menggabungkannya demi menyuguhkan image kualitas terbaik dari keduanya. Moda dynamic range double shot ini memperluas kisaran dinamis kamera sampai maksimal ekivalen dengan 12EV.

Spesifikasi lain yang include dari Ricoh CX1 mencakup sensor CMOS 9 megapixel dengan lensa zoom wide angle optical 7,1x (ekivalen 28-200 mm) dan LCD VGA 3 inci 920.000-dot. Kamera disebutkan bisa merekam 120 frames per second pada resolusi VGA. Dipadukan dengan sistem pemrosesan baru Smooth Imaging Engine IV dan sensor CMOS kecepatan tinggi yang juga baru, CX1 dijanjikan memberikan kualitas image yang lebih baik dengan kisaran dinamis yang lebih luas lagi.

Fitur inovatif lainnya adalah multipattern auto white balance dan multitarget AF. Multi-pattern auto white balance mengatur white balance kamera berdasarkan sumber cahaya dari area-area terpisah dari image. Sedangkan multitarget AF dapat membidik 7 image secara urut pada jarak vokal yang sudah ditentukan sebelumnya. Setelah membidik, kita dapat memilih image dengan fokus yang diinginkan dan sesuai dengan kebutuhan kita. Image-image bidikan berurut berikutnya akan direkam sebagai satu file.

Sementara di Inggris, kamera ini diperkirakan diluncurkan ke pasaran pada pertengahan Maret mendatang dengan harga kisaran lumayan ngrocek saku agak dalam juga 430 dollar AS. Dan belum diketahui informasinya apakah juga akan dipasarkan di Indonesia, mengingat merek Ricoh kurang bergaung dan sepopuler merk semisal Samsung, Canon, Sony, Fuji etc.

sumber ref : hothardware

1 komentar:

Unknown mengatakan...

terima kasih gan info nya,,,,
sangat bermanfaat sekali...
Harga dan Spesifikasi Kamera Olympus Terbaru

Posting Komentar